Resep Soto Khas Kudus
Soto Khas Kudus
Bahan dan bumbu Soto Kudus:
-1 ekor ayam , belah menjadi 4 bagian
-2.2 liter air
-2 sendok makan untuk menumis
-2 cm lengkuas, memarkan
-2 lembar daun salam
-½ sendok teh merica bubuk atau seperlunya
-1 sendok makan kecap manis
-7 sendok teh garam halus
Bumbu halus:
-6 siung bawang merah
-3 siung bawang putih
Bahan pelengkap resep soto Kudus:
-1 sendok makan bawang putih goreng
-1 sendok makan kecap manis
-1 sendok makan perasan jeruk nipis
-200 gram tauge, rebus selayang dan tiriskan
-1 tangkai seledri iris tipis-tipis sebagai bahan tabur
-10 tangkai kucai, potong-potong
Cara membuat:
1. Sebagai langkah pertama untuk membuat resep soto Kudus yaitu rebus potongan ayam tadi dan masukkan lengkuas beserta daun salam, diamkan hingga mendidih. Jika sudah mendidih, angkat ayam tersebut lalu tiriskan. Jika sudah dingin, suwir-suwir daging ayam tersebut dan sisihkan,
2. Langkah selanjutnya yaitu panaskan minyak, kemudian tumislah bumbu yang tadi sudah dihaluskan, yaitu bawang merah dan bawang putih. Tumis hingga aroma harum tercium dari tumisan tersebut. Lalu masukkan tumisan ini pada air rebusan ayam.
3. Selanjutnya, tambahkan merica bubuk sesuai selera Anda, jika ingin rasa soto ini terasa sedikit lebih pedas, Anda boleh menambahkannya.
4. Kemudian masukkan juga garam halus dan juga kecap, masaklah sambil terus di aduk hingga kuah mendidih.
5. Jika sudah mendidih, angkat dan sajikan pada mangkuk agar lebih nikmat.
==================================
Hai
sobat, suka dengan resep masakan? Ini ada aplikasi android tentang
resep masakan yang sangat lengkap, saya yakin kalian gak akan nyesel
jika download aplikasi resep masakan indonesia terlengkap tersebut,
silahkan download di google play store.
0 Response to "Resep Soto Khas Kudus"
Post a Comment